Kita ketahui bersama bahwa semua bagian dari bahan pangan hasil perikanan dan peternakan dapat dimanfaatkan oleh manusia. Untuk itu SMP Putra Pertiwi melaksanakan kegiatan praktik pengolahan makanan berbahan dasar khusus bidang peternakan pada mata pelajaran prakarya, Rabu 30 Januari  2025 yang diampu oleh Ibu Dra. Monica.

Siswa menyiapkan bahan-bahan yang akan diolah jauh-jauh hari dan berkoordinasi dengan guru pengampu. Dalam Asesmen Sekolah Menengah Pertama pada praktik mata pelajaran Prakarya tersebut, peserta didik kelas IX SMP Putra Pertiwi diminta untuk membuat kreasi menu makanan. Metode pengolahan bahan makanan dari peternakan dapat dilakukan dengan metode penggorengan, pengukusan, pengasapan, pengalengan, pemanggangan, pengeringan, dan penggilingan.

Siswa SMP Putra Pertiwi kelas IX telah dibagi kelompok untuk mengolah makanan yang berbeda-beda dimulai dari olahan menjadi Fuyunghai, Kari Ayam, Ayam Woku, Ayam Cabe Garam dan Omelet Mushroom Cheese.

Salah satu siswa yaitu Zendro berkata, “Asyik, jadi pembelajaran tidak monoton di dalam kelas terus,” ungkapnya.

“Kegiatan ini merupakan pengalaman yang sangat bermanfaat bagi kami. Kami belajar untuk bekerja sama dalam membuat sajian menu makanan yang enak dan sehat,” ujar Callista salah satu siswa.

Ibu Dra. Monica guru pengampu prakarya kelas IX memberikan tugas kepada siawa sangat merasa senang dengan antusias anak-anak. “Semoga dengan adanya kegiatan ini, semakin menumbuhkan rasa cinta anak-anak terhadap masakan rumahan,” ungkapnya.